Konten Instagram

Cara Mendapat Klien dari Konten Instagram

Mungkin dari sebagian orang masih bingung bagaimana cara mendapat klien dari konten instagram? Tanpa email, DM, WA mereka terlebih dahulu? Tanpa harus ketuk pintu?

Betul.

Anda bisa melakukannya dari internet. Terutama instagram.

Ada beberapa tahapan yang bisa Anda lakukan terlebih dahulu. Beberapa hal ini sangat penting karena bisa membangun dan menciptakan percaya pada calon klien.

Order Konten Instagram sekarang juga.

1. Ketahui apa keahlian Anda terlebih dahulu

Yuk coba kita mulai gali apa keahlian yang dimiliki. Apakah Anda suka memasak? Suka mengasuh dan merawat anak dengan baik? Apakah lebih suka berbisnis dan berhasil?

Kenapa tak coba melakukannya sekarang juga?

2. Kumpulkan ide konten sesuai keahlian Anda

Langkah kedua akan terasa lebih ringan. Karena Anda sudah mengetahui apa keahliannya. Dan ingin membagi tentang apa. Minimal target audience sudah diketahui terlebih dahulu.

Kalau Anda ternyata memilih parenting misalnya. Anda wajib memulai mengumpulkan ide konten mengenai parenting.

3. Buat draft dari ide tersebut

Ide tersebut jangan dibiarkan menguap. Anda harus eksekusi. Kalau idenya banyak. Anda bisa memilih dari sekian ide yang ada. Mana yang lebih menarik untuk digarap terlebih dahulu. Kalau sudah ayo mulai bikin draft.

Draft ide tersebut kok jelek ya? Namanya juga draft. Masih membutuhkan tahap penyuntingan nantinya. Tak masalah kalau jelek. Lebih baik jelek daripada belum mulai sama sekali kan?

4. Buatlah konten tersebut

Nah, tahap selanjutnya adalah membuat konten dari draft yang Anda miliki tersebut. Sunting draft tersebut agar bisa disajikan ke audience Anda. Pastikan konten yang Anda buat bisa menggerakkan banyak orang. Tak masalah yang tergerak baru satu dua orang. Terus saja lakukan dulu ya.

5. Posting dan bagi

Konten sudah jadi? Ya, posting dan bagilah. Agar bisa menjangkau lebih banyak orang. Malu? Jangan dong. Bisa jadi ada orang yang membutuhkan konten Anda. Anda akan selalu memiliki peluang untuk itu. Jadi kenapa musti ragu?

Ayo mulai dari sekarang ya.

6. Lakukan secara konsisten

Ini mungkin akan selalu terasa klise. Bagaimana tidak. Pasti sudah lebih dari ratusan orang yang mengatakan. Anda harus melakukan secara konsisten. Tapi ini memang benar adanya. Kalau tidak ada orang yang melakukan secara konsisten maka tak akan ada orang yang bisa mencapai maksimalnya.

Ketika Anda melakukan secara konsisten. Secara tak langsung, telah memberikan informasi kepada banyak orang atau target market bahwa bisnis Anda itu ada.

7. Jangan beli follower dan terus posting

Belum punya follower? Kenapa tidak? Jangan jadikan itu sebagai alasan Anda untuk berhenti. Terus saja posting karena semakin banyak orang yang tahu dan merasakan impact positif dari postingan Anda, maka mereka akan sukarela mengikuti (follow) Anda.

8. Orang tertarik untuk beli

Awalnya mungkin sulit tapi bukan berarti tak bisa dilalui. Semua butuh proses. Tak ada yang instan. Kalau mau yang terbaik. Ketika orang sadar akan keberadaan Anda. Maka bukan tak mungkin mereka akan tertarik. Bila konten bisa menggerakkan. Bukan rahasia lagi bila orang akan tertarik untuk membeli.

Hanya saja pastikan untuk memberikan komposisi yang tepat untuk konten Anda. Berikan konten yang memberikan impact dan bermanfaat itu 80% lebih banyak daripada konten yang sifatnya menjual.

9. Pastikan belajar copywriting

Copywriting itu penting. Mau tak mau harus mengakui. Belajar copywriting bisa membantu Anda dalam penjualan produk secara online.

Copywriting sebenarnya bisa dipelajari dengan mudah. Anda hanya perlu sering praktik dan latihan. Semakin banyak konten akan semakin ahli kemampuan Anda dalam membuat copywriting.

Anda juga bisa mengikuti kelas copywriting di @kontenkece.

Kelas akan segera mulai di bulan April 2021.

10. Buat CTA di setiap konten Anda

Jangan lupa untuk sertakan Call To Action atau Kalimat Ajakan di setiap konten yang telah Anda buat. Kalimat ajakan atau CTA ini sangat membantu menggerakkan orang untuk melakukan sesuatu.

Cara ini sangat efektif lho.

Ada begitu banyak CTA seperti; tag teman kamu sekarang, save siapa tahu kamu butuh nanti, order konten sekarang juga di WA.

Atau Anda bisa memberikan pilihan seperti, Mana pilihanmu? Apakah kanan atau kiri? Stok terbatas segera order sekarang.

Sebenarnya masih banyak lagi kalimat ajakan ini. Anda bisa membuatnya kok.

Nah, 10 cara di atas bisa membantu Anda dalam mendapatkan klien lho. Anda tidak perlu ketuk pintu atau mengirimkan DM kemana pun. Mereka yang akan mendatangi Anda. Menghubungi kontak Anda. Jadi, cara mendapat klien dari instagram bukanlah hal yang sulit kan?

(Visited 99 times, 1 visits today)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *